Kamis, 19 Januari 2017

Kurangi Gula, Ini 7 Manfaatnya untuk Kesehatan dan Kecantikanmu

Sesuatu yang manis itu memang begitu menggoda, namun sayangnya jika tidak dikontrol dengan baik, sesuatu yang manis tersebut justru dapat membahayakan kesehatan dan kecantikan. Jika selama ini Anda terlalu suka makanan atau minuman yang manis, sebaiknya mulai kurangi agar terhindar dari penyakit diabetes. Tidak hanya itu, ternyata mengurangi sesuatu yang manis memiliki justru memberikan banyak keuntungan untuk hidupmu.

Kira-kira apa sajakah keuntungan dari mengurangi makanan/minuman manis? Agar lebih jelasnya, simak manfaat sehat dan cantik akibat mengurangi konsumsi gula, berikut ini :

1.    Terhindar dari kerusakan gigi

Makanan/minuman manis dapat sebabkan berbagai masalah gigi, salah satunya : gigi berlubang. Dengan mengurangi makanan manis, otomatis kita akan terhindar dari risiko kerusakan gigi. Bahkan akan membuat gigi lebih kuat dan sehat asalkan diimbangi dengan rajin menggosok gigi setiap kali selesai makan dan menjelang tidur.

2.    Menurunkan risiko diabetes

Berlebihan mengonsumsi makanan manis dapat meningkatkan risiko terkena diabetes.  Maka itu sebisa mungkin kurangi agar kadar gula darah senantiasa normal dan risiko terkena diabetes akan menurun.

3.    Jantung semakin sehat

Naiknya kadar insulin dapat sebabkan melonjaknya tekanan darah. Jika dua hal tersebut terjadi, maka kesehatan jantung Anda akan terancam. Dengan mengurangi asupan manis, maka kesehatan jantung Anda akan lebih terjaga.

4.    Berat badan lebih terjaga

Konsumsi gula terlalu tinggi dapat berisiko sebabkan kegemukan atau obesitas. Dengan menguranginya, otomatis Anda akan memiliki berat badan yang lebih terjaga.

5.    Kulit bebas jerawat

Makanan manis berlebihan dapat memicu munculnya jerawat atau peradangan kulit. Dengan mengurangi makanan manis, maka masalah pada kulit Anda akan teratasi dengan mudah.

6.    Meningkatkan memori otak

Konsumsi gula berlebih dapat sebabkan menurunnya komunikasi dniantara sel-sel otak sehingga Anda lebih mudah lupa/pikun. Dnegan mengurangi asupan gula, maka sel otak akan menjadi lebih sehat dan memori meningkat.

7.    Tubuh lebih segar dan fit

Kurangi gula membuat tubuhmu lebih bugar dan fit. Konsumsi gula berlebihan dapat sebbakan tubuh mudah lelah dan lesu. Hal itu disebabkan karena tubuh lebih lambat mencerna makanan yang mengandung gula.
Setelah membaca beragam manfaat sehat dan cantik akibat kurangi asupan gula diatas, pastinya kita akan lebih bijak lagi dalam mengonsumsi gula. Semoga bermanfaat yaa!

Load disqus comments

0 komentar